====== Bagaimana cara menuju Dieng dari Jakarta? ====== Panduan perjalanan wisatawan dari Jakarta ke Dieng dan alternatif alat transportasi yang digunakan. ===== Menggunakan Pesawat Terbang ===== Salah satu mode transportasi yang semakin digemari oleh wisatawan sekarang adalah pesawat terbang, karena dengan menggunakan trasportasi melalui udara waktu akan lebih singkat ditempuh dibanding menggunakan transportaasi darat. Apabila dari jakarta waktu yang ditempuh hanya sekitar 1 jam saja anda sudah bisa sampai di bandar udara Adisucipto Yogyakarta ataupun A. Yani Semarang.
Bandara AsalBandara Tujuan
Bandara Internasional Soekarno HattaBandara Adisucipto – Yogyakarta
Bandara Adisoemarmo – Solo
Bandara Ahmad Yani – Semarang
Itulah pilihan yang bisa dijadikan alternatif jika memilih transpotasi udara, selain terbang diatas awan untuk menuju Negeri Atas Awan yaitu Dieng anda bisa singgah menikmati kuliner khas di kota yang anda singgahi untuk selanjutnya menempuh perjalanan ke Dieng. ===== Menggunakan Kereta Api ===== Kereta api merupakan alternatif kedua untuk menuju ke Dieng dari jakarta, selain nyaman dan asik urusan tentang bagasi juga tidak terlalu repot karena tidak seperti pesawat terbang yang memberikan maksimal berat bagasi yang anda bawa. Untuk kereta api anda bisa mengawali perjalanan dari Stasiun Jakarta Kota atau Gambir dan Senen sehingga banyak sekali pilihan kereta yang bisa anda gunakan seperti Progo, Bima, Gajayana, dan Kutojaya.
Stasiun AsalStasiun Tujuan
Stasiun Senen1.  Sawunggalih – Stasiun Purwokerto
2.  Senja Utama YK – Stasiun Purwokerto
3. Serayu – Stasiun Purwokerto
4. Bogowonto – Stasiun Purwokerto
5. Progo – Stasiun Purwokerto
6. Kutojaya Utara – Stasiun Purwokerto
Stasiun Gambir (Jakarta Kota)1. Argo Dwipangga – Stasiun Purwokerto
2. Taksaka – Stasiun Purwokerto
3. Bima – Stasiun Purwokerto
4. Gajayana – Stasiun Purwokerto
5.  Argolawu – Stasiun Purwokerto
6. Purwojaya – Stasiun Purwokerto
===== Menggunakan Bus Malam ===== Menggunakan bus malam ke Dieng bisa anda tempuh dalam waktu 10 jam, walaupun cukup lama akan tetapi ini lebih menjadi pilihan backpacker yang memang suka menggunakan bus untuk berwisata. Selain anda langsung tiba di kota Wonosobo, perjalanan ini akan membuat anda terlelap saat malam hari menikmati mimpi disudut kursi bus pahala kencana, sinar jaya, dmi, atau Damri.
Terminal AsalTerminal Tujuan
Jakarta Timur
· Terminal Pulogadung, Kampung Melayu, Pulogebang, dan Kampung Rambutan
Terminal Mendolo Wonosobo
Jakarta Pusat
· Terminal Senen, Tanah Abang, dan Kemayoran Damri
Terminal Mendolo Wonosobo
Jakarta Barat
· Terminal Kalideres, dan Grogol
Terminal Mendolo Wonosobo
Jakarta Selatan
·Terminal Pasar Minggu, Lebak Bulus, Blok M dan Manggarai
Terminal Mendolo Wonosobo
Jakarta Utara
· Terminal Tanjung Priok
Terminal Mendolo Wonosobo
===== Menggunakan Kendaraan Pribadi ===== Menggunakan kendaraan pribadi masih menjadi primadona bagi wisatawan yang ingin berwisata ke Dieng, perjalanan yang cukup panjang akan menjadi teman anda selama 11 jam saat berkunjung ke Dieng. Akan tetapi perjalanan yang melelahkan ini jangan sampai membuat fisik anda terkuras sehingga saat berkendara menjadi kurang prima begitu pula dengan kondisi kendaraan juga perlu diperhatikan karena anda akan menempuh perjalanan 419 km dengan medan yang bervariasi. **Rute Perjalanan Menggunakan Kendaraan Pribadi:** Rute dari Jakarta – Jl. Tol Jakarta Cikampek – Jl. Tol Cipali – Jl. Raya Pantura/Raya Kali Gangga Brebes – Djatibarang – Purwokerto – Purbalingga – Banjarnegara – Wonosobo – Dieng.